KULIT membutuhkan makanan yang kaya akan vitamin agar terhindar dari kerusakan. Jika meningkatkan makanan bergizi dan mengurangi junk food, maka Anda bisa memeroleh kulit yang sehat.
Oleh karena itu, Anda perlu memerhatikan pola makan. Lantas, seperti apakah makanan yang baik bagi kulit? Berikut bocorannya seperti dilansir BoldSky.
Teh hijau
Teh hijau adalah minuman yang ideal untuk mencegah penyakit kulit. Antioksidan yang terkandung dalam teh hijau bersifat melindungi membran sel. Sehingga teh hijau bermanfaat mengurangi peradangan kulit dan melindungi kulit dari sinar ultra violet agar terhindar dari risiko kanker kulit. Selain itu, makanan yang baik untuk kulit adalah kaya vitamin C, K dan D. Vitamin-vitamin ini mengandung banyak polifenol yang dapat menangkal radikal kanker.
Salmon
Salmon adalah makanan yang baik untuk kulit karena kaya akan asam lemak. Asam lemak mengandung OMEGA-3 yang dapat menjaga kesehatan membran sel. Selain itu, salmon kaya akan kalium, protein, dan selenium sehingga dapat mengatasi kekurangan vitamin.
Blueberry
Blueberry sebagai antioksidan sangat baik untuk kulit. Blueberry dapat mencegah kerusakan sel. Selain itu, blueberry dapat membuat kulit Anda awet muda.
Wortel
Wortel merupakan makanan bergizi tinggi. Vitamin A dalam wortel penting bagi kesehatan kulit karena dapat mengurangi kekeringan kulit. Kulit bermasalah dapat diatasi dengan asupan serat yang tinggi, kalium, dan tiamin yang terdapat dalam wortel.
Air putih
Air putih membantu meremajakan kulit, membuat kulit awet muda, dan lebih bersinar.
Sumber
0 komentar:
Post a Comment