Tuesday, June 26

Ini Dia Makanan yang Bikin Wanita Korea Langsing

Share on :



Banyak wanita yang iri dengan fisik para anggota girlband Korea. Selain memiliki kulit putih mulus, tubuh mereka juga ramping semampai. Ternyata, rahasianya terdapat di kuliner khas kampung halaman mereka di Korea Selatan. Makanya mudah saja bagi mereka memiliki tubuh langsing.

Korea Selatan adalah salah satu negara dengan kuliner tersehat, tingkat obesitas terendah, serta angka harapan hidup tertinggi di dunia. Orang Korea biasa menyantap sayur-sayuran serta makanan rendah lemak dan kalori. Mereka biasanya hanya memakan daging saat hari raya. Ingin seperti mereka? Yuk tiru gaya hidup sehatnya!

1. Sayuran
Makanan Korea didominasi oleh sayuran rendah lemak yang disajikan bersama nasi, mie, daging sapi, atau ikan. Salah satunya adalah doenjang jjigae. Sup ini terbuat dari pasta kedelai fermentasi (doenjang) serta sayuran yang dibumbui dengan bawang putih dan cabai. Isinya bisa berupa jamur, seafood, atau tofu.

Sayur memang rendah kalori dan kaya nutrisi penting. Makanan yang berasal dari tumbuhan tinggi serat dan mengandung antioksidan, sehingga dapat membantu menurunkan kadar kolesterol. Apalagi, makanan ini membuat kenyang lebih lama sehingga dapat membantumenurunkan berat badan.

2. Kimchi
Kimchi masuk ke daftar lima besar makanan tersehat di dunia. Lobak dan kol dibumbui dengan bawang putih, jahe, daun bawang, dan cabai lalu difermentasi hingga menjadi kimchi. Proses tersebut membuat makanan ini awet serta terasa asam pedas. Ada sekitar 200 jenis hidangan Korea yang menggunakan kimchi.

Selain rendah lemak, kimchi juga mengandung vitamin A, C, dan serat yang membantu pencernaan sehingga membuat kenyang lebih lama. Makanan ini juga dapat menyuburkan bakteri baik dalam tubuh.

3. Daging rendah lemak
Masakan Korea tradisional banyak menggunakan ikan rendah lemak serta kerang-kerangan yang kaya akan asam lemak omega 3. Mereka juga mengonsumsi daging, namun dalam porsi dan kadar lemak yang lebih sedikit. Hal penting yang dapat kita pelajari di sini adalah jangan makan daging berlebihan.

4. Cabai dan ginseng
Cabai dan ginseng banyak digunakan dalam hidangan Korea. Biasanya ada piring kecil berisi pasta atau saus sambal di samping hidangan utama. Cabai meningkatkan metabolisme dan membantu membakar lemak, sementara ginseng diyakini dapat membantu penurunan berat badan.

5. Tanpa gula tambahan
Makanan Korea biasanya tidak diberi gula. Selain sayur, orang Korea banyak mengonsumsi nasi yang tidak mengandung gluten atau tambahan gula.

0 komentar:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...